Porkopincam Cipanas Gelar Acara Rutin Ngabaso Bersama

Porkopincam Cipanas Gelar Acara Rutin Ngabaso Bersama 
Lebak-Bpanbanten.com || Porkopincam (Porum komunikasi Pimpinan Kecamatan Cipanas), gelar acara rutin bulanan Ngabaso (Ngaji Bari Sono) yang kali ini dilaksanakan di Masjid At - Takqwa didesa Luhur jaya Kecamatan Cipanas.

Menurut H.Ajun Ketua APDESI Kecamatan Cipanas saat ditemui setelah acara Ngabaso menerangkan bahwa kegiatan kali ini dilaksanakan di desa Luhur jaya, dimana kegiatan Ngabaso ini sudah berjalan dua tahun dan bergiliran disetiap desa.

"Kegiatan Ngabaso di kecamatan Cipanas sudah berjalan dua tahun dan kegiatannya bergiliran setiap desa", terangnya.(Rabu 2 Juli 2025).

Kegiatan Ngabaso ini selalu dihadiri oleh Porkopincam kecamatan Cipanas para alim ulama dan masyarakat umum, dimana kegiatan Ngabaso ini berdampak secara langsung dimasyarakat karena ikatan tali silahturahmi semakin erat.

"Inti dari kegiatan Ngabaso ini adalah kita ngaji bersama dan juga untuk mempererat tali silahturahmi ". Tambahnya.

Dan kegiatan ini akan terus dilaksanakan sehingga harapannya dapat juga diikuti oleh generasi muda yang ada di kecamatan Cipanas pungkasnya.

Senada diungkapkan Mulyana Kepala desa Luhur jaya, menurutnya desa Luhur jaya kali ini menjadi tuan rumah untuk kegiatan Ngabaso dan bersyukur masyarakat didesa Luhur jaya sangat antusias mendukung kegiatan Ngabaso ini.

"Hari ini giliran desa kami yang menjadi tuan rumah dan Alhamdulillah seluruh masyarakat sangat mendukung kegiatan ini", ungkapnya.

Harapannya pun sama semoga kegiatan ini dapat terus dilaksanakan serta diikuti oleh generasi muda di desa Luhur jaya pungkasnya.(Fik)