Pembangunan Jalan Lingkungan di Desa Giri Harja Cipanas Diduga Asal Jadi

Pembangunan Jalan Lingkungan di Desa Giri Harja Cipanas Diduga Asal Jadi
Pembangunan Jalan Lingkungan di Desa Giri Harja Cipanas Diduga Asal Jadi

Lebak - bpanbanten.com || Kegiatan pembangunan jalan sebagai sarana umum di desa Giri Harja kecamatan Cipanas Kabupaten Lebak Banten berupa Paving blok diduga bermasalah, pasalnya jalan paving blok tersebut saat ini terlihat rusak sehingga diduga menggunakan paving blok yang tidak berkualitas.

Berdasarkan kondisi tersebut menurut salah seorang warga yang tidak mau disebutkan namanya mengatakan bahwa sebelumnya warga merasa senang atas dibangun kembali badan jalan tersebut terlebih pembangunannya menggunakan paving blok, namun sayangnya baru beberapa bulan pembangunannya selesai kini banyak rusak kembali, hal itu terlihat dari banyaknya paving blok yang patah dan pecah.


Pembangunan Jalan Lingkungan di Desa Giri Harja Cipanas Diduga Asal Jadi


"Baru saja selesai di bangun jalan itu dengan paving blok tapi kini banyak paving blok yang sudah patah dan pecah diduga tidak berkualitas", ujarnya.(20/1/2024).

Penggunaan paving blok yang diduga tidak berkualitas tersebut menurutnya adalah diduga akibat lemah pengawasan dan juga ada anggaran yang hilang, sehingga pihak pelaksana kegiatan pembangunan lebih memilih paving blok yang murah.

"Penggunaan paving blok yang mudah pecah dan patah itu mungkin akibat pihak pelaksana menggunakan yang murah, dan aneh juga pada pengawasan nya ko bisa tidak terpantau", tambahnya.

Berdasarkan kondisi tersebut ia selaku warga sangat berharap kepada pihak Pemerintah Provinsi Banten karena menggunakan anggaran dari Pemerintah Provinsi Banten untuk bertindak mengevaluasi kembali kinerja pihak rekanan tersebut dan juga segera lakukan kembali perbaikan pada jalan tersebut, sehingga uang negara tidak terkesan mubajir.

"Pemerintah Provinsi Banten jangan tutup mata harus ada sangsi tegas dan perbaiki kembali badan jalan tersebut", tukasnya.

Sementara pantauan di lokasi kegiatan pembangunan jalan tersebut didapati kondisi seperti yang disebutkan, bahwa banyak terdapat paving blok yang sudah rusak selain itu juga didapati adanya perbedaan warna antar paving blok yang diduga sebagai perbedaan dari kualitas paving blok itu sendiri, selain itu didapati adanya papan informasi yang menerangkan terkait kegiatan pembangunan jalan tersebut dari Provinsi Banten melalui Dinas Perumahan dan Pemukiman Provinsi Banten, Kegiatan Urusan Penyelenggaraan PSU Pemukiman dengan senilai. Rp.185.420.000 rupiah.


(Fik)

0 Komentar