Kepala Desa Wirasinga di Dampingi BPD Dan Babinsa Besuk Warganya Yang Sedang Dalam Perawatan Di RS Harapan Kita Jakarta

Kepala Desa Wirasinga di Dampingi Banbinsa Besuk Warganya Yang Sedang Dalam Perawatan Di RS Harapan Kita Jakarta
Kepala Desa Wirasinga di Dampingi BPD dan Banbinsa Besuk Warganya Yang Sedang Dalam Perawatan Di RS Harapan Kita Jakarta

Jakarta - bpanbanten.com || Wujud kepedulian terhadap warganya Kepala Desa Wirasinga Syafardi Singa Wiharja bersama Ibu Kepala Desa ,Bpd Ibu Dasih Nurjanah dan Babinsa Desa Wirasinga Serka Iman Ruhiat besuk Nurhasanah yang saat ini di Rumah Sakit Harapan Kita Jakarta sedang menjalani rawat inap dikarenakan menderita sakit jantung Senin (30/10/23)

Kepala Desa Wirasinga Syafardi Singa Wiharja mengatakan siapapun warganya Desa Wirasinga yang ada dirumah sakit, agar jangan segan – segan atau sungkan memberitahunya kalau ada warga yang sakit, apalagi bicara soal sakit harus segera kita sikapi.

Kepala Desa Wirasinga di Dampingi Banbinsa Besuk Warganya Yang Sedang Dalam Perawatan Di RS Harapan Kita Jakarta
Penyerahan donasi Kepada Nurhasanah Yang Sedang Sakit Jantung 

“Saya selalu menghimbau kepada Warga Desa Wirasinga maupun masyarakat, kalau ada warga yang sakit tolong beri tahu saya, jangan sampai ada warga yang sakit saya tidak mengetahuinya, karena yang namanya sakit itu harus segera kita sikapi, mungkin butuh kendaraan (Mobil) untuk membawa pasien silahkan hubungin saya,”Kita siapkan Mobil Siaga 24 Jam.

“Sebagai Kepala Desa harus peduli kepada masyarakat atau perangkat kapanpun waktunya harus diusahakan demi masyarakat. Karena tugas Kepala Desa adalah peduli kepada warganya, demi kesejahteraan masyarakatnya, kalau tanpa informasi dari warga ataupun dari aparatur desa manamungkin saya tahu kalau ada warga saya yang sakit,” ucapnya.

“Alhamdulliah, hari ini saya masih diberikan kesehatan dan ada waktu membesuk warga saya yaitu  Adinda Nurhasanah yang sakit Jantung ,semoga lekas sembuh kembali seperti sedia kala, Saya cuma bisa bantu do’a, semoga cepat sembuh di angkat penyakitnya oleh Allah Swt, dan jangan lupa minum obatnya,” katanya.

Sementara keluarga pasien sangat berterima kasih kepada Kepala Desa Wirasinga atas kunjungannya kepada warganya yang sakit.

“Saya ucapkan terima kasih banyak Pak kades Wirasinga Syafardi Singa Wiharja atas pemberian donasinya untuk kami  dan kepeduliannya semoga Pak kades tak pernah lelah melayani masyarakat dan desa kita lebih maju lagi dari sebelumnya,” Kelurga Pasien.


(Ari)

0 Komentar